Popular Posts

Saturday, June 11, 2016

Makalah Pembuatan Brownies

Tepung terigu
Tepung terigu merupakan bahan dasar pembuatan cake. Tepung terigu diperoleh dari biji gandum yang digiling. Tepung terigu mengandung dua macam protein yang memganf peranan penting dalam pembuatan roti, yaitu protein gluten berfungsi menentukan struktur dan memberikan kekutan pada adonan. Selain itu fungsi tepung terigu yaitu membangun kerangka kue, mengikat bahan lain dan mendapatkan tekstur yang baik, tepung terigu yang digunakan dalam pembuatan brownies adalah tepung terigu dengan kadar protein sedang (astawan, 2006).
Penambahan Susu
Susu yang digunakan susu bubuk jenis skim. Karena kan memberikan volume yang cukup bagus pada bolu/ cake dimana susu skim banyak mengandung protein, sehingga dapat memperkuat jaringan sel yang terbentuk. Susu    padat    memiliki    fungsi    untuk    menambah    gizi,    membangkitkan  rasa,  aroma,  dan  mampu  menjaga  cairan  dan  membantu mengontrol terbentuknya brownies. Gula susu akan terkaramelisasi pada  suhu  rendah  dan  memberikan  warna  kerak  yang  diinginkan.  Dan  efek  yang  ada  pada  protein  tepung  bersama-sama  bahan  padatan  susu  akan  membentuk  struktur  brownies.  Air  yang  ada  dalam  susu cair akan menimbulkan rasa yang lebih enak pada cake (Anonym, 2013).
Penambahan vanili
Praktikum pembuatan brownis tepung sukun, dilakukan penambahan fanili. Fanili merupakan bumbu yg hampir selalu disertakan dalam proses pembuatan kue atau dessert manis. Vanili bubuk berfungsi sebagai essens, yaitu hanya memberikan aroma, tidak rasa (Anonym, 2013).

0 comments:

Post a Comment